VISI & MISI

VISI adalah suatu gambaran yang menantang tentang keadaan masa depan yang diinginkan dengan melihat potensi dan kebutuhan desa,
Penyusunan Visi Desa Pendowo ini dilakukan dengan pendekatan partisipatif, melibatkan pihak-pihak yang berkepentingan di Desa
diantaranya pemerintah desa, BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, lembaga masyarakat desa dan warga masyarakat.
Maka berdasarkan pertimbangan di atas Visi Desa Pendowo adalah:

 “ TERWUJUDNYA MASYARAKAT DESA PENDOWO YANG SEJAHTERA 

Selain VISI juga telah ditetapkan MISI yang memuat pernyataan yang harus dilaksanakan oleh desa agar tercapainya visi desa tersebut.
Visi berada di atas Misi, Pernyataam visi kemudian dijabarkan ke dalam Misi agar dapat di operasionalkan.
Perumusan Misi dengan pendekatan partisipatif melihat potensi dan kebutuhan Desa Pendowo.
»  Membangun infrastruktur yang berkualitas di seluruh wilayah Desa Pendowo  «
»  Menyelenggarakan peningkatan ketrampilan bagi masyarakat  «
»  Meningkatkan pelayanan kesehatan dan pendidikan, baik pendidikan umum maupun agama  «
»  Memberdayakan masyarakat dalam setiap kegiatan pembangunan desa  «